-->

Bagaimana Cara Install Internet Information Services (IIS 8) pada Windows 8/8.1

IIS 8 - Salah satu tool utama bagi Pengembang Web yang menggunakan ASP.NET yang terinstall pada Windows 8 adalah IIS (Internet Information Services). Pada Windows 8 secara default telah terintegrasi dengan IIS versi 8, namun secara keseluruhan belum aktif.

Telah kita ketahui bersama, Internet Information Service (IIS) adalah salah satu web server yang ditanam di sistem operasi windows. Cara penginstallannya tidak jauh berbeda dengan bagaimana menginstall IIS 7 pada Windows 7, baiklah mari kita lihat cara menginstall IIS 8 di Windows 8/8.1 :


Cara Menginstall IIS 8 di Windows 8

  • Untuk menginstalnya, tekan kombinasi tombol Windows + R untuk memunculkan kotak run, kemudian ketik "appwiz.cpl" dan tekan enter.


  • Ini akan membuka Program dan Fitur bagian dari Control Panel, klik di sisi kiri pada link "Turn Windows features on or off".


  • Sekarang ceklist opsi "Internet Information Services".


  • Jika Anda ingin memperluas dan mengeksplorasi sub-komponennya juga. Secara default ini akan menginstal semua hal yang diperlukan untuk host web, dan Anda mungkin akan membutuhkan beberapa komponen yang lebih.


  • Setelah klik OK, maka proses instalasi berjalan, tunggu sampai selesai..


  • Jika selesai, buka browser anda dan jalankan http://localhost/

0 Response to "Bagaimana Cara Install Internet Information Services (IIS 8) pada Windows 8/8.1"

Posting Komentar

Thanks for Your Commnet

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel